Ratusan Ribu Kendaraan Mengarah ke Bandung dan Transjawa

Ratusan Ribu Kendaraan Mengarah ke Bandung dan Transjawa - GenPI.co JABAR
Potret kemacetan arus lalu lintas di exit tol Gadog, Megamendung, Kabupaten Bogor. Foto Ilustrasi: Source for JPNN.com

GenPI.co Jabar - Sebanyak 347.771 kendaraan tercatat oleh PT Jasa Marga (Persero) Tbk meninggalkan wilayah Jabotabek sejak Jumat (25/2) sampai Sabtu (26/2).

Kepadatan ini dikarenakan libur panjang Isra Mikraj yang jatuh pada Senin (28/2/2022).

Corporate Communication & Community Development Group Head PT Jasa Marga (Persero) Tbk Dwimawan Heru mengatakan, angka itu berdasarkan hitundan dari empat gerbang tol utama.

BACA JUGA:  Alasan Pelatih Persib Mengubah Posisi Bermain Zalnando

Adapun empat gerbang tol tersebut adalah GT Cikupa (arah Merak), GT Ciawi (arah Puncak), dan GT Cikampek Utama dan GT Kalihurip Utama (arah Trans Jawa dan Bandung).

"Volume lalu lintas yang meninggalkan wilayah Jabotabek pada periode libur Isra Mikraj naik 27,12 persen, jika dibandingkan lalu lintas normal periode Februari 2022 dengan total 273.539 kendaraan," katanya

BACA JUGA:  Informasi Penting Sebelum Anda ke Puncak Bogor untuk Liburan

347.771 kendaraan yang meninggalkan Jabodetabek didominasi yang mengarah ke Bandung dan juga Trans Jawa.

"Sebanyak 172.947 kendaraan (49,74%) menuju arah Timur (Trans Jawa) dan Bandung. Menuju arah Barat (Merak) 90.894 kendaraan (26,14%) dan 83.870 kendaraan (24,12%) menuju arah Selatan (Puncak)," tutupnya. (mar7/jpnn)

BACA JUGA:  Masyarakat Cianjur Bisa Bernafas Lega, Pemkab Siap Perbaiki Jalan

 


Artikel ini sudah tayang di JPNN.com dengan judul: 347 Ribu Kendaraan Meninggalkan Jabotabek pada Periode Libur Isra Mikraj, 24 Persen Menuju Puncak Bogor Artikel ini telah tayang di JPNN.com dengan judul "347 Ribu Kendaraan Meninggalkan Jabotabek pada Periode Libur Isra Mikraj, 24 Persen Menuju Puncak Bogor", https://jabar.jpnn.com/jabar-terkini/1299/347-ribu-kendaraan-meninggalkan-jabotabek-pada-periode-libur-isra-mikraj-24-persen-menuju-puncak-bogor

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya