Minyak Goreng Langka, Walkot Sukabumi Minta Jangan Panik

Minyak Goreng Langka, Walkot Sukabumi Minta Jangan Panik - GenPI.co JABAR
Bulog Cianjur, Jawa Barat, menyiapkan stok minyak goreng sebanyak 12.000 liter dalam operasi pasar murah bersama dinas terkait di empat pasar tradisional di Cianjur. (Foto: ANTARA/Ahmad Fikri).

GenPI.co Jabar - Kelangkaan minyak goreng dalam beberapa bulan terakhir membuat masyarakat mencari cara untuk mendapatkannya.

Satu di antaranya adalah dengan panic buying atau membeli secara besar-besaran agar stok yang dimiliki aman untuk beberapa waktu.

Namun Wali Kota Sukabumi, Jawa Barat, Achmad Fahmi, mengimbau kepada masyarakatnya agar tidak panik dengan membeli minyak goreng secara berlebihan.

BACA JUGA:  Alasan Pelatih Persib Mengubah Posisi Bermain Zalnando

Achmad Fahmi menuturkan, hal ini demi menjaga ketersediaan minyak goreng sehingga masyarakat lain bisa mendapatkannya,

"Warga tidak perlu panik apalagi sampai memborong minyak goreng dalam jumlah yang banyak untuk kepentingan pribadi, karena bisa mempengaruhi persediaan di tengah pasokan yang terbatas serta aksi borong ini pun bisa mengganggu kondusifitas," katanya di Sukabumi Senin, (28/2/2022).

BACA JUGA:  Informasi Penting Sebelum Anda ke Puncak Bogor untuk Liburan

Dia mengungkapkan, untuk saat ini persediaan minyak goreng di pasar tradisional maupun moderen sudah mencukupi.

Oleh karena itu, masyarakat diminta untuk tidak panik dan tetap membeli minyak goreng secukupnya.

Pemerintah Kota Sukabumi bersama instansi terkait, kata Achmad Fahmi, sedang berupaya keras agar persediaan minyak goreng tetap terjaga.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya