Pemulihan Ekonomi Kota Bandung Tersendat Lagi, Ternyata Sebabnya

Pemulihan Ekonomi Kota Bandung Tersendat Lagi, Ternyata Sebabnya - GenPI.co JABAR
Sekretaris Daerah Kota Bandung, Ema Sumarna. (Foto: ANTARA/HO-Humas Pemkot Bandung)

GenPI.co Jabar - Pemulihan ekonomi di Kota Bandung kembali terhambat karena meningkatnya kasus covid-19.

Sekretaris Daerah Kota Bandung, Ema Sumarna mengatakan sektor restoran, kafe, dan hotel melakukan lagi pengetatan dan mengurangi kapasitas.

Hal tersebut berdasarkan Peraturan Wali Kota Bandung Nomor 15 Tahun 2022 Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Level 3.

BACA JUGA:  Mayat Perempuan ditemukan di Cisaranten, Kota Bandung, Ada Luka

Seperti kegiatan meeting, inventive, convention, exhibition (MICE) sementara ini tertunda kegiatan ICE tertunda.

Meski kegiatan M masih berjalan, namun dengan pembatasan kapasitas.

BACA JUGA:  Jika Endemi Diterapkan, Kota Bandung Sudah Memenuhi Syarat

“Kenapa saya mengungkap hal ini, karena ada korelasi dengan persoalan ekonomi,” tuturnya kepada JPNN.com di Balai Kota Bandung, Jumat (4/3).

Status PPKM level 3 juga berpengaruh terhadap industri hotel yang mengandalkan penghasilan tambahan dari MICE.

BACA JUGA:  Jumlah Pemilih Pemilu di Kota Bandung bertambah Setiap Bulannya

“Kalau sekarang ICE-nya hilang sementara, sementara meetingnya juga berkurang dari kapasitas maksimal 3.000 hanya dibatasi 250, saya katakan pasti ada pengaruh,” katanya.


Artikel ini sudah tayang di JPNN.com dengan judul: Sekda Kota Bandung Mengeluhkan PPKM Level 3 Mengganggu Pemulihan Ekonomi

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya