Kabupaten Bekasi Targetkan Juara Umum Porprov Jabar 2022, Tegas!

Kabupaten Bekasi Targetkan Juara Umum Porprov Jabar 2022, Tegas! - GenPI.co JABAR
Sekretaris Daerah Kabupaten Bekasi Dedy Supriyadi memberikan sambutan di acara penyambutan dan pemberian penghargaan atlet berprestasi di Museum Digital Gedung Juang Tambun, Sabtu. (Foto: ANTARA/Pradita Kurniawan Syah).

GenPI.co Jabar - Kabupaten Bekasi menargetkan mendapat juara umum pada Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jawa Barat, November 2022.

“Mohon doa restu agar kita bisa merebut kembali gelar juara umum Proprov Jabar 2022,” ujar Sekretaris Daerah Kabupaten Bekasi, Dedy Supriyadi di Bekasi, Sabtu (5/3).

Dedy mengaku yakin jika dengan kolaborasi antara pemerintah daerah, KONI, dan berbagai pihak dapat mewujudkan target tersebut.

BACA JUGA:  Sekda Bakal Pimpin Kontingen Kabupaten Bekasi di Porprov Jabar

“Tentu dengan dukungan seluruh elemen,” sebutnya.

Selain itu, Dedy juga berharap masyarakat, pencinta dan praktisi olahraga, untuk dapat mewujudkan target tersebut.

BACA JUGA:  10.179 Usulan Pembangunan diterima Bappeda Kabupaten Bekasi

“Nanti akan saya gerakkan sektor industri, banyak kawasan industri untuk mendukung prestasi olahraga kita,” tuturnya.

Pihaknya juga akan mengerahkan perangkat daerah dan BUMD agar mampu meraih hasil maksimal pada laga Porprov Jabar 2022 nanti.

BACA JUGA:  UMKM di Kabupaten Bekasi Ketiban Untung, Bupati Beri Angin Segar

“2018 saat Porprov Jabar berlangsung, saya menjadi ketua cabor (cabang olahraga) panjat tebing. Porprov 2022, saya akan pimpin langsung kontingen Kabupaten Bekasi,” katanya. (Ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya