Bukan Hanya Miguel Oliveira, Jabar juga Jadi Juara di Mandalika

Bukan Hanya Miguel Oliveira, Jabar juga Jadi Juara di Mandalika - GenPI.co JABAR
Stan Jawa Barat (Jabar) yang menampilkan berbagai produk UMKM berhasil menjadi juara sebagai stan terfavorit pada gelaran Mandalika Experience Expo 2022 yang diselenggarakan Kementerian UMKM di area parkir timur Pertamina Mandalika International Street Circuit, Lombok Tengah Nusa Tenggara Barat. (Foto: ANTARA/HO-Humas Disparbud Jabar)

GenPI.co Jabar - Dalam gelaran Mandalika Experience Expo 2022, stan Provinsi Jawa Barat berhasil keluar sebagai terfavorit.

Event yang berlokasi di area parkir timur Pertamina Mandalika International Street Circuit tersebut merupakan event yang diselenggarakan Kementerian Koperasi dan UMKM.

Hal itu diungkapkan, Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Provinsi Jawa Barat, Benny Bachtiar di Bandung, Senin (21/3).

BACA JUGA:  Operasi Pasar Murah akan di Gelar Pemprov Jabar Jelang Ramadan

Benny bersyukur banyak produk UMKM yang diminati pengunjung.

Bahkan, menurutnya di hari pertama saja stok barang yang habis terjual karena produknya yang berkualitas.

BACA JUGA:  Wagub Jabar Menilai Logo Halal Lama Lebih Pas Ketimbang yang Baru

“Contoh ya, kaos, sepatu, kopi Jabarano, ada food truck. Termasuk produk yang bertema otomotif dan motor Mandalika,” ujarnya.

Benny mengatakan, stan tersebut merupakan kolaborasi antara Disparbud bersama Dinas Koperasi dan Usaha Kecil Jabar serta Komite Ekonomi Kreatif dan Inovasi Jabar (Kreasi).

BACA JUGA:  Produk Jabar Sukses Unjuk Gigi di Mandalika MotoGP, Keren Habis

Selain produk, stan Jabar menjadi juara favorit karena menggabungkan etalase produk UMKM dan promosi wisata menjadi perhatian.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya