Wagub Jabar Dorong Masyarakat Sukseskan Smartren

Wagub Jabar Dorong Masyarakat Sukseskan Smartren - GenPI.co JABAR
Wakil Gubernur Jawa Barat Uu Ruzhanul Ulum. Foto: Pemprov Jabar

GenPI.co Jabar - Wakil Gubernur Jawa Barat, Uu Ruzhanul Ulum terus mendorong masyarakat menyukseskan program Milenial Smartren atau Smart Pesantren Ramadan 1443 H.

Dia menjelaskan, Smartren adalah gerakan pesantren juara yang memberikan ilmu keagamaan pada siswa sekolah di tingkat SMA, SMK, SLB dan Madrasah Aliyah (MA) di bulan Ramadan.

“Pemprov Jabar terus mendorong kegiatan keagamaan seperti Smartren, yaitu pesantren juara di bulan Ramadan. Saya ingin masyarakat mendukung kegiatan ini, maksimalkan penyelenggaraannya,” kata Pak Uu pada kegiatan Safari Ramadan 1443 H, di Pesantren Hudan, Desa Jati, Kecamatan Tarogongkaler, Kabupaten Garut, dikuti dari laman resmi Pemprov Jabar, Sabtu (9/4/2022).

BACA JUGA:  Wagub Jabar Bicara Soal Pentingnya Penanaman Pohon

“Yang saya tekankan kepada para ustaz dan kepala sekolah agar siswa belajar salat dengan baik dan benar, rukun salat, wudu, puasa, dan baca Al Qur’an karena masih banyak tingkat SMA yang belum bisa membaca Al Qur’an,” ujarnya.

Dalam program Smartren ini, siswa akan akan diberikan ilmu tentang tata cara wudu dan salat yang baik dan benar, bacaan salat yang mumpuni beserta rukunnya, ibadah puasa, serta membaca Al Qur’an.

Uu mengungkapkan, Program ini betujuan agar karakter generasi muda memiliki wawasan agamis yang baik, selain tentu saja kaya akan pengetahuan umum

"Ini semua tiada lain agar produk-produk SMA di Jabar disamping memiliki iptek (ilmu pengetahuan dan teknologi) juga memiliki imtak (keimanan dan ketakwaan),” ungkapnya.

BACA JUGA:  Pengurus IRMA diberi Tugas Oleh Wagub Jabar Usai dilantik

Selain itu, dia mengajak kepada masyarakat Jabar untuk memanfaatkan bulan suci Ramadan ini dengan memperbanyak ibadah.

Sebab sesuai ajaran dari kiai maupun ulama, ibadah yang dilakukan pada bulan Ramadan akan mendapat pahala berkali lipat.

“Saya titip kepada seluruh masyarakat untuk meningkatkan ibadah di bulan suci Ramadan. Kalau kata kiai melaksanakan ibadah yang bersifat sunah di bulan suci Ramadhan, pahalanya sama dengan ibadah wajib, dan melaksanakan ibadah wajib pahalanya berlipat ganda hingga 70 kali,” papar Pak Uu.

“Saya sebagai pimpinan di Jabar mengajak kepada seluruh masyarakat, mari kita tingkatkan amaliah kita, ibadah kita saat Ramadan, bulan penuh rahmat dan maghfirah,” imbuhnya.

BACA JUGA:  Wagub Jabar Nilai Program Smartren Ramadan Inovasi Luar Biasa

Simak video berikut ini:

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya