Berkah Lebaran Bagi Para Pedagang Mangga di Indramayu

Berkah Lebaran Bagi Para Pedagang Mangga di Indramayu - GenPI.co JABAR
Sholehah, pedagang mangga di Jalur Pantura Palangsari Kabupaten Indramayu, raup jutaan rupiah dalam sehari selama musim mudik dan arus balik Lebaran 2022. (ANTARA/Suci Nurhaliza)

"Rata-rata, kalau bawa motor paling bawa 5 kilogram atau 3 kilogram. Kalau mobil bisa 10 kilogram. Barusan juga ada yang beli 25 kilogram," kata dia.

Senada dengan Sholehah, pedagang lain bernama Edi turut merasakan hal yang sama selama berjualan di momen Lebaran kali ini.

Dia mengaku, dalam sehari bisa menjual mangga hingga 7 kwintal dan meraup hingga Rp10 juta.

"Meningkat banget, jauh beda. Sehari bisa sampai 7 kwintal, 5 kwintal. Pendapatannya kadang sehari 8 (juta), 10 (juta), tergantung aja lah. Ya, paling tinggi bisa sampai 10 juta-an," ujarnya.

Di Indramayu, ada tiga jenis mangga yang cukup terkenal yakni Gedong Gincu, Cengkir, dan Harumanis.

Ketiga mangga itu merupakan khas dari Indramayu dan dijual mulai Rp15 ribu hingga Rp25 ribu per kilogram.

Pemudik asal Jakarta, Abdul mengatakan salah satu alasan membeli mangga di Indramayu karena rasanya yang lebih manis.

Abdul yang akan kembali dari Cirebon menuju Pulogadung, Jakarta Timur itu membali mangga sebanyak 2 kilogram sebagai oleh-oleh.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya