Charly Van Houten akan Dipanggil Polisi Terkait Kecelakaan

Charly Van Houten akan Dipanggil Polisi Terkait Kecelakaan - GenPI.co JABAR
Charly Van Houten akan Dipanggil Polisi Terkait Kecelakaan. Foto: Instagram/@charly_setiaku

GenPI.co Jabar - Polisi berencana memanggil penyanyi Charly Van Houten terkait peristiwa kecelakaan yang terjadi di Tol Cipularang, Sabtu (9/7).

Kasat Lantas Polres Cimahi AKP Sudirianto menuturkan, pihaknya bakal memanggil sejumlah penumpang kendaraan tersebut, termasuk Charly untuk mengetahui secara jelas kronologi kecelakaan itu.

“Kami tetap bakal memanggil penumpang kendaraan tersebut untuk mencari kejelasan terkait terjadinya kecelakaan,” ujar Sudirianto dalam keterangannya di Mapolres Cimahi, Senin (11/7/2022), dikutip dari laman resmi Korlantas Polri.

BACA JUGA:  Sopir Bus Penyebab Kecelakaan di Tol Cipularang Ditangkap Polisi

Dia menyatakan, dalam kendaraan jenis Toyota Hiace dengan nomor polisi D 7239 AS itu terdapat enam penumpang.

Charly Van Houten, lanjut dia, duduk di bangku bagian tengah kendaraan pada saat peristiwa kecelakaan itu terjadi.

BACA JUGA:  Sopir Bus Saat Kecelakaan di Tol Cipularang Masih Melarikan Diri

“Ada 6 penumpang, di depan itu driver Deni dengan seorang penumpang atas nama Angga. Kemudian di bangku baris kedua itu ada kang Charly vokalis ST 12, kemudian ada penumpang lainnya atas nama Pendi, Yopi, dan Engkus,” kata Sudirianto.

Terkait penyebab kecelakaan itu, pihaknya belum bisa memastikan karena masih perlu pendalam lebih lanjut.

BACA JUGA:  Polda Jabar akan Pasang CCTV di Lokasi Kecelakaan Tol Cipularang

Sementara ini, kronologi peristiwa kecelakaan itu berawal dari kendaraan yang hendak menyalip truk di depannya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya