Warga Jawa Barat Sabar, Presiden Jokowi Pastikan BLT BBM Bakal Diterima Pekan Depan

Warga Jawa Barat Sabar, Presiden Jokowi Pastikan BLT BBM Bakal Diterima Pekan Depan - GenPI.co JABAR
Warga Jawa Barat Sabar, Presiden Jokowi Pastikan BLT BBM Bakal Diterima Pekan Depan. Foto: ANTARA/Ruth Intan Sozometa Kanafi

Dana sebesar Rp 12,4 triliun disiapkan pemerintah pusar untuk memberikan bantuan langsung secara tunai kepada 20,65 juta keluarga.

Masing-masing keluarga bakal menerima uang sebesar Rp 600.000 dan disalurkan dua kali lewat Kantor Pos.

Pemerintah Pusat juga menyiapkan dana Rp 9,6 triliun untuk menyubsidi upah bagi 16 juta pekerja dengan gaji maksimal Rp 3,5 juta per bulan.

BACA JUGA:  Polda Jabar Lakukan Hal ini untuk Antisipasi Kelangkaan BBM

Adapun subsidi yang bakal diterima setiap pekerja adalah Rp 600.000.

Selain itu, pemerintah pusat meminta pemerintah daerah menyisihkan dua persen dari dana transfer umum yang meliputi dana alokasi umum dan dana bagi hasil untuk memberikan subsidi transportasi dan perlindungan sosial tambahan kepada warga. (ant)

BACA JUGA:  Bikin Warga Senang, PDIP Jabar Minta Harga BBM Bersubsidi Tidak Naik

Simak video menarik berikut:

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya