Kabar Gembira! Unpad Kembangkan Kantin Halal dan Thayyib

Kabar Gembira! Unpad Kembangkan Kantin Halal dan Thayyib - GenPI.co JABAR
Kabar Gembira! Unpad Kembangkan Kantin Halal dan Thayyib. Foto: Kanal Media Unpad

Pada pelatihan tersebut juga, peserta diberikan pengetahuan soal bahan baku produk yang halal, penggunaan alat pendukung, serta proses produksi berstandar halal.

Dari 34 pelaku usaha, kata Souvia, ada delapan peserta yang memenuhi kriteria untuk menjadi mitra dalam pengelolaan kantin halal di Unpad.

Delapan pelaku usaha ini kemudian menjadi mitra dari pengembangan tahap pertama Kantin Akademik Halal dan Thayyib di Unpad.

BACA JUGA:  Pandangan Pengamat Politik Unpad Soal Anies Baswedan Diusung Capres

“Mereka akan dikontrak selama satu tahun untuk menyelenggarakan produksi makanan yang halal dan thayyib. Kalau dirasa cukup, mereka akan gantian dengan pengusaha yang lain untuk dilatih di sini,” kata Souvia.

Dia menambahkan, kantin ini bukan hanya menyediakan makanan berkualitas, tetapi juga menjadi wadah inkubasi para pelaku usaha untuk memproduksi makanan halal dan sehat.

BACA JUGA:  Jadwal dan Harga Tiket Travel Bandung - UNPAD Jatinangor

Selain itu, dia juga memastikan produksi akan mendapat pengawasan serta pendampingan.

Para pelaku usaha ini juga akan diberikan pendampingan agar mendapatkan sertifikasi halal.

BACA JUGA:  Bikin Bangga! Mahasiswa Unpad Sukes Menjadi Juara Pada Ajang Hoki Internasional

“Pendampingan dilakukan oleh 53 Penyelia Halal yang ada di Unpad dan dibantu mahasiswa Pascasarjana di FTIP Unpad yang mengambil mata kuliah Teknologi Pangan Halal,” tambah Souvia.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya