7 Orang Meninggal Dunia Diduga Terinfeksi, Garut KLB Difteri

7 Orang Meninggal Dunia Diduga Terinfeksi, Garut KLB Difteri - GenPI.co JABAR
Ilustrasi bakteri. (Foto: ANTARA/Istimewa)

GenPI.co Jabar - Kemenkes menetapkan Garut KLB difteri. Keputusan status kejadian luar biasa tersebut menyusul ditemukannya beberapa orang yang positif difteri.

Sekretaris Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Garut Leli Yuliani menyebut, ada empat kasus observasi difteri, empat kasus suspek, dua kasus terkonfirmasi positif dalam empat pekan terakhir.

Pihaknya juga mengungkapkan, ada 72 orang yang sedang menunggu hasil laporan uji laboratorium. Puluhan orang tersebut merupakan kontak erat dengan pasien difteri.

BACA JUGA:  Disnakertrans Garut Punya Kabar Baik untuk Pencari Kerja, Simak Baik-Baik

"Mereka yang diambil sampel adalah kontak erat dengan penderita difteri, dan masih menunggu hasil pemeriksaannya," ujarnya, Rabu (22/2).

Sementara itu, laporan yang sudah masuk dari Labkesda Provinsi Jawa Barat, ada tambahan 3 orang positif, dengan rincian 2 orang (7 tahun) dan satu orang (19 tahun).

BACA JUGA:  66 Siswa di Garut Keracunan Diduga Usai Jajan Es Krim

"Kami menerima laporan dari Labkesda Provinsi Jawa Barat ada penambahan tiga orang yang terkonfirmasi positif, jadi jumlah sampai hari ini lima orang," katanya.

Terkait dengan 7 orang yang meninggal dunia, Leli belum bisa memastikan karena tak ada riwayat kesehatan. "Kami belum dapat memastikan apakah penyebab kematian tersebut adalah difteri, karena belum sempat diperiksa melalui pemeriksaan laboratorium," katanya.

BACA JUGA:  Kabar BMKG Terkait Cuaca Jabar, Garut dan Daerah Berikut Diprediksi Hujan Petir

Dia menuturkan, laporan wabah difteri banyak menjangkiti warga di Desa Sukahurip, Kecamatan Pangatikan. Penderitanya kebanyakan merupakan anak-anak.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya