Jalur Puncak II didorong untuk Segera dibangun, Ini Penyebabnya

Jalur Puncak II didorong untuk Segera dibangun, Ini Penyebabnya - GenPI.co JABAR
Peta Jalur Puncak II yang menghubungkan Kabupaten Bogor dengan Kabupaten Cianjur, Jawa Barat. (Foto: ANTARA/M Fikri Setiawan)

GenPI.co Jabar - Pembangunan jalur puncak II didorong oleh DPRD Kabupaten Cianjur, Jawa Barat untuk segera direalisasikan oleh pemerintah pusat.

Sebab dengan dibangunnya jalur tersebut, jumlah kunjungan wisatawan akan semakin meningkat yang berefek kepada roda perekonomian di daerah itu.

Ketua DPRD Kabupaten Cianjur, Ganjar Ramadhan, mengungkapkan pembangunan jalur puncak II sudah berkembang sejak belasan tahun lalu mengingat jumlah kunjungan wisatawan ke daerah tersebut semakin meningkat.

BACA JUGA:  Ridwan Kamil Bilang Begini Usai Kepala IKN dilantik

"Kami meminta pemerintah pusat, untuk membantu pembangunan jalur Puncak II, bukan hanya solusi untuk macet, tapi solusi untuk peningkatan perekonomian di Cianjur yang semakin menurun karena angka kunjungan tidak lagi tinggi dan pengusaha kesulitan memenuhi waktu pesanan," kata Ganjar di Cianjur, Kamis (11/3/2022).

Ganjar menambahkan, ketika melakukan kegiatan lapangan ke wilayah Cianjur Utara seperti kecamatan Pacet, Cipanas dan Sukaresmi, banyak sekali keluhan yang diterimanya.

BACA JUGA:  Radio Komunitas di Garut diminta Ikuti Jejak Radio Rasi

Bukannya bisa menikmati objek wisata, hotel, maupun rumah makan, para wisatawan ini justru hanya merasakan macet.

Kerugian akibat kemacetan di puncak juga dirasakan oleh para petani sayur maupun bunga.

BACA JUGA:  Ini Motif Pelaku Penganiyaan Kiai di Indramayu

Mereka kata Ganjar, kesulitan untuk mengirimkan barang ke Jabodetabek, Bandung, dan wilayah lainnya karena terjebak kemacetan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya