Jumlah Puskesmas di Jabar Masih Kurang, Kata Ridwan Kamil

Jumlah Puskesmas di Jabar Masih Kurang, Kata Ridwan Kamil - GenPI.co JABAR
Tangkapan layar - Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil dalam acara perayaan Satu Dekade Pencerah Nusantara yang digelar hibrida, Sabtu (5/11/2022) (ANTARA/Suci Nurhaliza)

GenPI.co Jabar - Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil menilai, jumlah puskesmas di wilayahnya dibanding keseluruhan pendudukan masih sangat kurang.

Seribu puskesmas yang ada belum mencukupi untuk melayani 50 juta pendudukan Jawa Barat.

"Kalau pakai teori jumlah, kita hanya punya seribu puskesmas, jadi rasionya terlalu kecil untuk 50 juta (penduduk, red). Jadi masih terlalu sedikit, maka Jawa Barat butuh beribu-ribu puskesmas baru," ujarnya, Sabtu (5/11).

BACA JUGA:  Celetukkan Bima Arya Bikin Heboh, Ganjar dan Ridwan Kamil Dijodohkan

Dia mengatakan, rencana penambahan puskesmas tersebut sejalan dengan program milik Kementerian Kesehatan (Kemenkes).

"Saya dengar langsung dari Pak Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin bahwa ada enam transformasi kesehatan di Tanah Air. Posyandu akan dijadikan puskesmas skala kecil dan puskesmas sendiri diperbanyak dan diperbesar," kata Ridwan.

BACA JUGA:  Duh, Gawat! Kata Ridwan Kamil Jabar Kekurangan 30 Rumah Sakit

Kang Emil, begitu sapaan akrabnya berharap transformasi bidang kemenkes milik Kemenkes tersebut bisa meningkatkan layanan kesehatan di pelosok daerah.

"Itulah kami bertekad memperbanyak puskesmas seluas-luasnya dan meyakinkan masyarakat untuk mari jaga kesehatan. Kemudian, kita cukup dilayani dengan puskesmas yang sudah kita transformasi menjadi sebuah layanan terdepan dan komprehensif kepada masyarakat," lanjut dia.

BACA JUGA:  Ridwan Kamil Semakin Mesra dengan Partai Golkar, Ketua DPD Bilang Begini

Kendati demikian, Emil mengakui ada kendala pada anggaran. Pihaknya berencana menggunakan sistem kerja sama Pemerintah dengan Badan Usaha (KPBU).

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya