Pemkot Bogor Kejar Sisa Target Vaskinasi Dosis Ke-2

Pemkot Bogor Kejar Sisa Target Vaskinasi Dosis Ke-2 - GenPI.co JABAR
Petugas medis menyuntikkan vaksin COVID-19 kepada anak di Sekolah Al-Madinah, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Rabu (5/1/2022). (Foto: ANTARA FOTO/Yulius Satria Wijaya/nym)

GenPI.co Jabar - Sekretaris Dinas Kesehatan Kota Bogor, Erna Nuraena menyatakan, pihaknya sedang mengejar sisa target vaksinasi dosis kedua.

Seperti dilansir dari Antara, Rabu (5/1), target tersebut sebanyak 179.350 orang atau 21,89 persen.

“Pendataan dilakukan di wilayah sambil melaksanakan vaksinasi di kelurahan atau puskesmas,” ujarnya.

BACA JUGA:  Ada 30 Titik Prioritas saat Malam Tahun Baru di Kota Bogor

Erna mengatakan, hingga kini vaksinasi dosis pertama telah mencapai 825.455 orang atau 100,73 persen.

Sedangkan dosis kedua sebanyak 640.094 atau 78,11 persen.

BACA JUGA:  5 Tempat Wisata Terfavorit Versi Disparbud Kota Bogor

Angka itu juga termasuk capaian vaksinasi dosis pertama dengan sasaran lansia yang baru mencapai 59.845 dari 74.682 orang atau 80,13 persen.

Untuk dosis kedua bagi lansia baru mencapai 53.014 orang atau 70,99 persen.

BACA JUGA:  Alun-alun Kota Bogor Tutup Sementara, Kenapa?

Sedangkan capaian vaksinasi dosis pertama untuk masyarakat umum dan rentan baru mencapai 374.380 dari 557.437 orang atau 67,16 persen.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya