Pemkab Garut akan Bangun Pasar Moden di Cisewu, Sebegini Dananya

Pemkab Garut akan Bangun Pasar Moden di Cisewu, Sebegini Dananya - GenPI.co JABAR
Seorang warga berjalan di kawasan yang akan dibangun pasar modern di Desa Pamalayan, Kecamatan Cisewu, Kabupaten Garut. (Foto: ANTARA/HO-Diskominfo Garut)

GenPI.co Jabar - Wakil Bupati Garut, Helmi Budiman mengungkapkan, dana pembangunan pasar modern di Kecamatan Cisewu berasal dari Pemerintah Provinsi Jawa Barat.

“Alhamdulillah ada dana untuk pembangunan sebesar Rp4 miliar sumber dari APBD provinsi,” ujarnya di Garut, Jumat.

Rencananya, dana yang bersumber dari APBD Provinsi Jabar itu akan digunakan pasar modern di Desa Pamalayan, Kecamatan Cisewu.

BACA JUGA:  Korban Banjir di Cisompet Garut Mulai Tempati Rumah Bantuan Pemda

“Saya mohon doa, jadi ada pembangunan pasar kabupaten di Kecamatan Cisewu yang insyaAllah akan dibangun di Desa Pamalayan,” tuturnya.

Menurut Helmi, pembangunan pasar di wilayah selatan Garut itu merupakan langkah tepat karena memberikan manfaat bagi masyarakat di Kecamatan Cisewu, Talegong dan lainnya.

BACA JUGA:  Anggota Ormas di Garut Ditahan Polisi Gegara Rebutan Jatah Preman

Helmi mengungkapkan, Kecamatan Cisewu tidak memiliki pasar tingkat kabupaten atau pasar modern seperti pasar lainnya di Garut.

“Di Cisewu ini sangat luas, Cisewu, Talegong, terus ke arah selatan, soalnya kan tidak ada pasar kabupaten yang di daerah selatan bagian barat,” ungkapnya.

BACA JUGA:  Antisipasi Covid-19, Pemkab Garut Siapkan Ruang Isolasi Rusunawa

Saat ini, proses pembangunan pasar tersebut dalam tahap pembebasan lahan dan akan segera dimulai pembangunannya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya