Gawat Banget, Stok Minyak Goreng Di Cianjur Kosong

Gawat Banget, Stok Minyak Goreng Di Cianjur Kosong - GenPI.co JABAR
Minyak Goreng di Cianjur, Jawa Barat, mengalami kekosongan stok di pasar tradisional dan swalayan meski harga eceran tertinggi (HET) sudah dicabut oleh Pemerintah Pusat.

Meskipun pada saat ini, untuk harga tidak lagi mengikuti HET dari pemerintah dan kembali naik.

"Harga mulai dari Rp18.000 per liter untuk kemasan dan minyak goreng curah masih Rp11.500 per liter, namun stok minim. Stok yang tersedia saat ini, kemungkinan hanya cukup untuk tiga hari ke depan," kata pedagang sembako di Pasar Induk Pasirhayam, Ahmadi.

Sebagaian toko swalayan di Cianjur juga saat ini tidak memiliki stok minyak goreng untuk dijual.

BACA JUGA:  Mak-Mak Pasti Kecewa, Operasi Pasar Murah Minyak Goreng Batal

Salah seorang pelayan toko, Tiwi bahkan tidak mengetahui alasan stok minyak goreng kosong.

"Sudah dua hari mengalami kekosongan, harga jual minyak goreng kemasan mulai dari Rp14.000 per liter," kata Tiwi. (ant)

BACA JUGA:  Ganjil Genap di Kota Bandung Masih Berlaku, Ini Alasannya

Simak video menarik berikut:

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya