Wakil Wali Kota Depok Beri Jawaban Soal Pilkada 2024

Wakil Wali Kota Depok Beri Jawaban Soal Pilkada 2024 - GenPI.co JABAR
Wakil Wali Kota Depok, Imam Budi Hartono. (Foto: ANTARA/Feru Lantara)

GenPI.co Jabar - Survei Internal Partai Keadilan Sosial (PKS) menempatkan Wakil Wali Kota Depok, Imam Budi Hartono di urutan pertama untuk maju dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Depok 2024.

Dari survey internal PKS itu didapatkan bahwa dukungan untuk Imam sebanyak 65,4 persen.

Terkait hal tersebut, Imam tidak mau berkomentar banyak dan memilih untuk mengikuti alur yang ada.

BACA JUGA:  Gagal Jadi Juara, Bek Persib Bilang Begini

"Yang penting sehat dulu, perihal 2024 nanti dibicarakan lagi bersama yang lainnya," ucap IBH di SMAN 1 Depok, Senin (28/3).

Pria yang akrab disapa IBH itu mengaku sudah mengetahui survey internal PKS yang menempatkannya di urutan pertama.

BACA JUGA:  Satpol PP Kota Depok Kasih Peringatan untuk Pedagang Takjil

"Kalau memang masyarakat, kader PKS, dan partai menginginkan saya maju, tentunya saya harus mempersiapkan diri dari sekarang," tuturnya.

Dia menambahkan, ketika maju dalam sebuah pertarungan Pilkada, perlu persiapan dan perencanaan matang.

BACA JUGA:  Pesan Yana Mulyana untuk Ketua Baru Askot PSSI Kota Bandung

Termasuk juga Pilkada Depok 2024.


Artikel ini sudah tayang di JPNN.com dengan judul: Kantongi Dukungan Partai, IBH Siap Maju di Pilkada 2024

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya