Pasokan Listrik Cikarang Dijamin Aman, Warga Tenang Beribadah

Pasokan Listrik Cikarang Dijamin Aman, Warga Tenang Beribadah - GenPI.co JABAR
PLN UP3 Cikarang menggelar Apel Siaga Ramadhan dan Idul Fitri 1443 Hijriah di Lapangan Plasa Pemerintah Kabupaten Bekasi, Desa Sukamahi, Kecamatan Cikarang Pusat, Rabu. (Foto: ANTARA/Pradita Kurniawan Syah).

GenPI.co Jabar - Sebanyak 229 personel Siaga Ramadhan hingga Idulfitri 1443 Hijriah diterjunkan PT PLN (Persero) Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan (UP3) Cikarang, Kabupaten Bekasi.

Hal itu diungkapkan Manajer PLN UP3 Cikarang, Ansats Pram Andreas Simamora saat apel siaga di Lapangan di Lapangan Plaza Pemkab Bekasi, Rabu (30/3).

Personel Siaga Ramadhan dan Idulfitri tersebut terdiri dari 24 pegawai, 172 petugas pelayanan teknis, serta 33 personel dari pelayanan teknis.

BACA JUGA:  Tidak Layak Huni, Ribuan Rumah di Bekasi Diperbaiki, Hamdalah

PLN UP3 Cikarang menyiagakan mereka setiap hari untuk mengamankan pasokan listrik.

“Prioritas pengamanan kelistrikan selama Ramadhan dan Idul Fitri dilakukan di 19 titik untuk memastikan warga beribadah dan beraktivitas dengan nyaman,” ujarnya.

BACA JUGA:  PLN Bekasi Siagakan Listrik 30 Lokasi Selama Ramadhan, Ada Apa?

Selain kesiagaan personel dan kendaraan, PLN UP3 Cikarang juga mengantisipasi kondisi darurat dengan menyiapkan mobile trafo di seluruh wilayah.

Prioritas pengamanan PLN UP3 akan dilakukan tempat ibadah seperti masjid dan musala dengan membuka Unit Layanan Pelanggan (ULP).

BACA JUGA:  Kabar Baik dari Bekasi, Fasilitas Kesehatan Baru Bakal Dibangun

Sejumlah ULP menjadi prioritas pengamanan listrik terdiri dari ULP Cibitung, Cikarang Kota, Lemah Abang, dan Tambun.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya