
GenPI.co Jabar - Kondisi bangunan baru Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr. Slamet, Kabupaten Garut yang belum lama digunakan dalam kondisi bocor.
Hal itu diungkapkan Wakil Bupati Garut, Helmi Budiman saat meninjau pembangunan gedung baru RSUD dr. Slamet di Garut, Rabu (30/3).
Helmi pun meminta pengembang untuk memperbaikinya sesuai dengan perjanjian kontrak.
BACA JUGA: Wartawan Kena Pukul Oknum Polisi di Garut, Begini Kondisinya
“Kalau dilihat hasilnya memang bangunan kurang rapi, kemudian banyak yang bocor, banyak yang harus perbaikan di sini,” ujarnya.
Padahal, pemerintah mengalokasikan anggaran untuk pembangunan gedung baru agar dapat memberikan pelayanan maksimal kepada masyarakat.
BACA JUGA: Warga Garut Minta Pipa Air Bersih, Wagub Jabar Siap Bantu
Namun, hasilnya banyak ditemukan bangunan yang bocor dan menurutnya ada beberapa ruangan yang memerlukan penyesuaian.
“Ruangan juga ini harus ada beberapa penyesuaian-penyesuaian yang harus dilakukan,” tuturnya.
BACA JUGA: Satu Rumah di Garut Roboh, Begini Nasib Penghuni
Atas temuan itu, pihaknya berencana mengundang ahli bangunan untuk melihat penyesuaian ruangan di rumah sakit tersebut.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News