Ridwan Kamil Dapat Dukungan PPNI Jabar Maju di Pilpres 2024

Ridwan Kamil Dapat Dukungan PPNI Jabar Maju di Pilpres 2024 - GenPI.co JABAR
Ketua DPW Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) Jawa Barat Budiman (tengah). ANTARA/HO-Humas PPNI Jawa Barat

GenPI.co Jabar - Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil mendapat dukungan dari Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) untuk maju sebagai calon presiden pada Pemilihan Presiden (Pilpres) Tahun 2024.

Dukungan yang diberikan PPNI Jabar tak lepas dari upaya Gerakan Nasional Indonesia Juara (GNIJ).

Gerakan ini terus mengumpulkan dukungan dari berbagai basis massa untuk membuat Ridwan Kamil maju sebagai Calon Presiden di Pilpres 2024.

BACA JUGA:  Hemat Karbon Harus diterapkan Pelaku UMKM, Kata Ridwan Kamil

"Kawan-kawan PPNI Jabar memberi dukungan untuk gerakan kami di GNIJ. Kami akan terus menghimpun para tokoh-tokoh masyarakat, organisasi, komponen masyarakat khususnya di Jabar untuk sama-sama untuk memuluskan Kang Emil jadi presiden di 2024," kata Sekretaris GNIJ Jawa Barat, Asep Ruslan di Kota Bandung, Minggu.

Asep menuturkan, dukungan yang diberikan PPNI bisa membuat gerakan GNIJ ini semakin kuat.

BACA JUGA:  Vaksinasi dibantu TNI/Polri dan BIN, Ridwan Kamil Justru Miris

Apalagi program-progam yang dimiliki oleh PPNI dapat menyentuh hingga wilayah pelosok daerah.

"Kami mendoakan PPNI agar semakin besar, PPNI tersebar hingga desa, mudah-mudahan dapat membantu gerakan GNIJ demi Kang Emil jadi Presiden. Di tahun 2024 adalah momen yang tepat bagi putra daerah Jabar muncul gelanggang nasional," kata dia.

BACA JUGA:  Gubernur Jabar Ridwan Kamil Sebut Program Omaba diapresiasi Dunia

Ketua DPW Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) Jawa Barat Budiman mengungkapkan, PPNI merupakan mitra kerja dari Pemprov Jabar.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya