Mayat Wanita ditemukan Warga di Saluran Irigasi, Bikin Merinding

Mayat Wanita ditemukan Warga di Saluran Irigasi, Bikin Merinding - GenPI.co JABAR
Ilustrasi penemuan mayat. Foto: dok JPNN.com

GenPI.co Jabar - Warga menemukan mayat wanita disebuah saluran irigasi di Desa Dawagung, Kecamatan Rajapolah, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat, Jumat (13/5).

Kapolsek Rajapolah Tasikmalaya AKP Iwan Sujarwo mengungkapkan, penemuan mayat tersebut berawal dari laporan adanya orang hilang beberapa hari lalu.

“Awalnya ada laporan warga Desa Dawagung, kemudian kami dengan beberapa personel mendatangi lokasi penemuan mayat tersebut,” kata Iwan dikonfirmasi, Minggu (15/5).

BACA JUGA:  Identitas Mayat yang Mengambang di Situ Rawa Jemblung Terungkap

Usai mendapat laporan dari pihak keluarga, pihaknya dibantu Babinsa dan beberapa warga yang membantu melakukan pengecekan di sekitar tempat kejadian perkara (TKP).

Setelah itu, petugas menghubungi piket siaga dan tim Inafis Polres Tasikmalaya.

BACA JUGA:  Niat Ambil Air di Situ, Pria di Depok ini Malah Ketemu Mayat

Selesai diperiksa, diketahui mayat wanita itu bernama Mak Enoh (70), warga Cikapol Desa Rajamandala, Kecamatan Rajapolah, Kabupaten Tasikmalaya.

Menurut keterangan dari pihak keluarga, Mak Enoh sudah hilang sejak Kamis (12/5) dengan kondisi pikun.

BACA JUGA:  Mencium Aroma Bau, Warga Depok dikejutkan dengan Penemuan Mayat

“Keterangan dari pihak keluarganya korban hilang sejak Kamis, lalu dengan kondisi sudah lupa ingatan karena sudah tua atau pikun,” tambahnya.


Artikel ini sudah tayang di JPNN.com dengan judul: Sempat Hilang Berhari-hari, Mak Enoh Ditemukan Tewas di Saluran Irigasi

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya