Ratusan Personel Keamanan Disiagakan Saat Pemakaman Eril

Ratusan Personel Keamanan Disiagakan Saat Pemakaman Eril - GenPI.co JABAR
Petugas Satuan Polisi Pamong Praja berjaga di area pemakaman putra sulung Gubernur Jawa Barat M Ridwan Kamil, Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril, di Kampung Geger Beas, Desa Cimaung, Kecamatan Cimaung, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Senin (13/6/2022). (ANTARA/Ajat Sudrajat)

"Di lokasi area parkir di lapangan bola kami siapkan personel keamanan juga, dan juga di pertigaan Hanjuang, serta di dalam area parkiran, di dalam juga kami siapkan," dia menambahkan.

Eril terseret arus Sungai Aare di Kota Bern, Swiss, pada 26 Mei 2022. Jenazahnya ditemukan di Bendungan Engehalde di Kota Bern pada 8 Juni 2022.

Jenazah Eril tiba di Indonesia pada Minggu (12/6) dan kemudian disemayamkan dan dishalatkan di Gedung Pakuan di Kota Bandung.

BACA JUGA:  Ganjar Pranowo Temukan Hal Mengejutkan Saat Bertemu Ridwan Kamil

Dari Kota Bandung, jenazahnya dibawa ke Kabupaten Bandung untuk dimakamkan di wilayah Kecamatan Cimaung. (ant)

Lihat video seru ini:

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya