Artis Desy Ratnasari Siap Maju di Pilgub Jabar 2024

Artis Desy Ratnasari Siap Maju di Pilgub Jabar 2024 - GenPI.co JABAR
Ketua DPW Partai Amanat Nasional (PAN) Jawa Barat (Jabar) Desy Ratnasari. (ANTARA/Instagram Desi Ratnasari)

GenPI.co Jabar - Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Jawa Barat Tahun 2024 mulai menghangat setelah Ketua DPW Partai Amanat Nasional (PAN) Jawa Barat (Jabar) Desy Ratnasari siap mencalonkan diri menjadi gubernur atau wakil gubernur.

"(Kalau partai menugaskan maju di Pilkada Jabar 2024) Apa pun tugasnya, saya sebagai kader saya harus siap," kata Desy Ratnasari di Pasar Kosambi Jalan Ahmad Yani Kota Bandung, Rabu.

Dia mengaku, sampai saat ini belum ada pembicaraan terkait dengan keikutsertaannya di Pilkada Jabar Tahun 2024.

BACA JUGA:  Jawaban Mengejutkan Deddy Mizwar Soal Pilgub Jabar 2024

"Dari Pak Ketum yang jelas sampai detik ini kami. Muhammad Rasyid Amrullah Rajasa, yang akan maju di DPR RI Dapil Jabar 1, saya tetap di Dapil Jabar 4, saya tetap memimpin di Jabar tentunya belum ada hal-hal yang dibicarakan terkait dengan Pemilihan Gubernur Jabar," kata dia.

DPW PAN Jawa Barat, lanjut dia, sedang fokus untuk mempersiapkan rapat kerja daerah atau rakerda serentak.

BACA JUGA:  Susi Pudjiastuti dan Dedi Mulyadi Penantang Serius Pilgub Jabar

Dalam rakerda serentak itu, salah satu agenda yang bakal dibahas adalah nama-nama bakal calon presiden dan wakil presiden.

"Tentunya kami sedang lakukan adalah kami melakukan rakerda serentak di seluruh Jabar, untuk kemudian memunculkan nama-nama capres dan cawapres. Jadi itu tugas kami sekarang untuk menangkap aspirasi dari saudara-saudara kami di tingkat bawah sampai atas nanti disampaikan di rakernas," kata dia.

BACA JUGA:  Malu Tapi Mau, Uu Ruzhanul Ulum Siap Maju di Pilgub Jabar 2024

Selain itu, Ketua Umum PAN, Zulkifli Hasan memberikan kebebasan kepada DPW PAN Jabar untuk menjaring bakal calon presiden dan wakil presiden.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya