
Pihaknya mengaku saat ini terus berupaya menekan angka penularan HIV dan AIDS. Targetnya, 2030 bisa zero HIV/AIDS harus terwujud.
Kolaborasi menumbuhkan sumber daya manusia yang unggul terus dilakukan.
"Fenomena gunung es ini harus semakin diperkecil, jangan sampai di bawah tidak terdeteksi akhirnya menggelembung tambah banyak. Apa yang menjadi langkah kami mudah-mudahan memberikan hasil manfaat di masa depan," terangnya.
BACA JUGA: Jadwal Bioskop Bogor 4 Desember 2022: Qorin dan The Menu Tayang Hari ini
Sementara itu, data untuk Provinsi Jabar, kasus HIV pada 2021 tercatat 51.325 dan AIDS sebanyak 12.023. Periode Januari-September 2022 angka HIV sebanyak 57.134 dan kasus AIDS 12.326.
Kasus HIV/AIDS masih menjadi masalah kesehatan global dan nasional. Prevalensi HIV di sebagian besar wilayah Indonesia yakni 0,26 persen. Provinsi Papua dan Papua Barat mencapai 1,8 persen. (mcr19/jpnn)
BACA JUGA: Pemkot Bogor Munculkan Wacana Konversi Angkot BBM ke Listrik
Video seru hari ini:
Artikel ini sudah tayang di JPNN.com dengan judul: Astagfirullah, 7.923 Kasus HIV & AIDS Terjadi di Kota Bogor Sepanjang Tahun Ini
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News