
GenPI.co Jabar - Angin kencang di Sukabumi merusak bangunan rusak. Satu rumah dilaporkan rusak pada bagian atap karena tertimpa pohon tumbang.
Rumah warga yang tertimpa pohon tumbang tersebut berada di Desa Cisande, Kecamatan Cicantayan.
Manajer Pusat Pengendalian dan Operasi Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Sukabumi Daeng Sutisna mengatakan, tidak ada korban dalam peristiwa tersebut.
BACA JUGA: Mencuat Isu Penculikan Anak, Polres Sukabumi Keluarkan Imbauan Penting
Selain itu, angin kencang juga terjadi di Kecamatan Bojonggenteng dan Cibadak. Sejumlah bangunan dilaporkan rusak.
Hanya saja, pihaknya mengaku belum mendapat data pasti berapa bangunan yang rusak dampak angin kencang tersebut.
BACA JUGA: Pelajar Kota Sukabumi Tak Punya SIM Dilarang Parkir di Kawasan Dago
"Kami masih melakukan pendataan terkait kerusakan akibat bencana angin kencang yang melanda beberapa kecamatan," katanya, Sabtu (4/2).
Menurutnya, saat ini petugas berada di lokasi untuk mendata dampakangin kencang.
"Hingga saat ini belum ada laporan terkait korban luka maupun meninggal akibat bencana angin kencang ini," ungkapnya.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News