
Tidak hanya itu, persiapan lainnya yang disiapkan Pemerintah Kabupaten Garut adalah dengan menyediakan pelayanan vaksinasi. Layanan ini berlaku untuk siapa saja yang ada di Garut.
Kepala Kepolisian Resor Garut, Wirdhanto Hadicaksono, menambahkan tidak ada tempat wisata yang ditutup di Garut. Akan tetapi, syarat sudah divaksin harus dipenuhi.
“Jika hasil cek aplikasi PeduliLindungi diketahui belum divaksin, maka yang bersangkutan bisa divaksin di lapangan atau kembali pulang,” ujar Wirdhanto. (ant)
BACA JUGA: Tempat Wisata di Garut Buka saat Libur Nataru, Tapi Ada Syaratnya
Tonton Video viral berikut:
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News