Atasi Perut Kembung Menjelang Haid dengan Cara Ini

Atasi Perut Kembung Menjelang Haid dengan Cara Ini - GenPI.co JABAR
Ilustrasi perut kembung. Foto: GenPI

GenPI.co Jabar - Yuk atasi perut kembung menjelang haid dengan cara ini. Sebagian wanita pasti sering mengalami kembung sebelum datang bulan.

Biasanya, rasa kembung ini datang seminggu sebelum haid benar-benar dimulai.

Lantas, bagaimana cara mengatasinya? Anda bisa mulai untuk mengatur pola makan untuk mengurangi kembung.

BACA JUGA:  Catat! Ini Tips Menjaga Intimasi Saat LDR

Karena itu, Anda disarankan untuk mengurangi makanan dan minuman yang memiliki rasa asin seperti makanan olahan.

Pasalnya, makanan dan minuman yang memiliki rasa asin mengandung kadar sodium yang tinggi.

BACA JUGA:  Mudah dan Ampuh! Ini Dia Cara Membuat Wanita Bahagia

Yang terpenting adalah menghindari makanan dan minuman asin tersebut di hari pertama siklus. Sebab, retensi airnya biasanya paling tinggi.

Cara lainnya adalah dengan menghindari karbohidrat olahan dan gula olahan. Sebab, karbohidrat dan gula bisa menyebabkan lonjakan kadar gula darah.

BACA JUGA:  Pria Suka Sifat Wanita yang Seperti Ini Loh!

Lalu, kadar insulin dalam darah juga bisa menyebabkan ginjal menahan lebih banyak natrium.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya