Ridwan Kamil Dahsyat, Prabowo dan Anies Baswedan Kalah

Ridwan Kamil Dahsyat, Prabowo dan Anies Baswedan Kalah - GenPI.co JABAR
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil. Foto: ANTARA/HO-Humas Pemprov Jabar

GenPI.co Jabar - Gubernur Jabar Ridwan Kamil mengungguli Menhan Prabowo Subianto dan Gubernur Jakarta Anies Baswedan dalam survei Saiful Muzani Research and Consulting (SMRC).

Ridwan Kamil unggul dalam pertanyaan top of mind pilihan responden Jabar soal calon presiden pada Pilpres 2024.

Pria yang karib disapa Kang Emil tersebut mendapatkan dukungan hingga 13 persen.

BACA JUGA:  Ridwan Kamil Punya Strategi Keren, Pasti Paten

Anies berada di posisi kedua dengan dukungan sebesar 12,2 persen. Prabowo di urutan ketiga setelah mendapatka suara sebanyak 12 persen.

Gubernur Jateng Ganjar Pranowo nangkring di urutan keempat dengan perolehan 10,7 persen.

BACA JUGA:  Ridwan Kamil: Ibu-Ibu Curhat Lagi

Dalam simulasi empat nama calon presiden, Ridwan Kamil juga mendapatkan suara terbanyak.

Mantan wali kota Bandung tersebut memperoleh dukungan sebesar 22,2 persen.

BACA JUGA:  Target Ridwan Kamil Sangat Besar, Angkanya 40 Juta

"Disusul Prabowo Subianto dengan 21,9 persen, Anies Baswedan 19,3 persen, dan Ganjar Pranowo 17,8 persen,” kata Manajer SMRC Saidiman Ahmad, Selasa (15/2).

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya