Baznas Jawa Barat Tetapkan Besaran Zakat Fitrah 1443 H/2022 M

Baznas Jawa Barat Tetapkan Besaran Zakat Fitrah 1443 H/2022 M - GenPI.co JABAR
Zakat fitrah. Foto: Ricardo/JPNN.com

GenPI.co Jabar - Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Provinsi Jawa Barat telah menetapkan besaran zakat fitrah untuk kota dan kabupaten se-Jawa Barat Tahun 1443 H/2022 M.

Melalui Surat Edaran Nomor 236/BAZNAS-JABAR/IV/2022 yang ditanda tangani langsung Ketua Baznas Jabar Anang Jauharuddin tersebut, tercantum nominal zakat fitrah di setiap kota dan kabupaten yang ada di Jawa Barat.

Di surat tertanggal 1 April 2022 itu Kota Bogor, Kota Depok dan Kabupaten Bekasi, menjadi tiga daerah dengan nominal zakat tertinggi, yakni Rp 45 ribu.

BACA JUGA:  Pemprov Jabar Nyatakan Kesiapan Pendataan Koperasi UMKM

Sementara kota dan kabupaten dengan bayaran zakat fitrah terendah di Jawa Barat ditempati Kabupaten Kuningan dan Kota Banjar dengan Rp 25 ribu.

Berikut ini rangkuman besaran zakat fitrah untuk kota dan kabupaten di Jawa Barat, berdasarkan Surat Edaran Nomor 236/BAZNAS-JABAR/IV/2022.

BACA JUGA:  Top, Ratusan Kasus Kekerasan kepada Anak dan Perempuan diungkap

1. Kota Bogor Rp 45.000
2. Kabupaten Subang Rp 30.000
3. Kabupaten Cirebon Rp 30.000
4. Kota Cimahi Rp 30.000
5. Kota Bandung Rp 32.000
6. Kabupaten Sumedang Rp 32.000
7. Kabupaten Cianjur Rp 31.000/Rp 37.000/Rp 57.500
8. Kabupaten Kuningan Rp 25.000
9. Kabupaten Majalengka Rp 30.000
10. Kota Sukabumi Rp 33.000
11. Kabupaten Purwakarta Rp 31.250
12. Kabupaten Indramayu Rp 30.000
13. Kabupaten Karawang Rp 32.000
14. Kabupaten Pangandaran Rp 27.000
15. Kota Depok Rp 45.000
16. kabupaten Tasikmalaya Rp 27.500
17. Kota Tasikmalaya Rp 30.000
18. Kabupaten Bekasi Rp 45.000
19. Kabupaten Sukabumi Rp 31.000
20. Kota Banjar Rp 25.000
21. Kabupaten Bandung Rp 32.500
22. Kabupaten Bandung Barat Rp. 30.000
23. Kota Bekasi Rp 40.000
24. Kabupaten Ciamis Rp 27.500
25. Kota Cirebon Rp 35.000
26. Kabupaten Bogor Rp 37.500 Kabupaten Garut Rp 30.000 (mar7/jpnn)

 

BACA JUGA:  Persib Lepas Satu Pemain Lagi Jelang Musim 2022/2023

Video heboh hari ini:


Artikel ini sudah tayang di JPNN.com dengan judul: Fantastis, Zakat Fitrah di Daerah Ini Tembus Hingga Rp 57 Ribu

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya