Arisan Bodong Lagi-lagi dijumpai, Kali ini Sampai Miliaran Rupiah

Arisan Bodong Lagi-lagi dijumpai, Kali ini Sampai Miliaran Rupiah - GenPI.co JABAR
Kabidhumas Polda Jawa Barat, Kombes Ibrahim Tompo. (Foto: ANTARA/HO-Humas Polda Jawa Barat)

GenPI.co Jabar - Penipuan berkedok arisan di Bandung yang diduga menyebabkan kerugian miliaran rupiah, kini tengah diselidiki oleh Kepolisian Daerah (Polda) Jawa Barat.

Kabidhumas Polda Jawa Barat, Kombes Pol Ibrahim Tompo, mengatakan diduga ada empat orang yang menjadi korban setelah pihaknya mendapat laporan.

"Laporan polisi tersebut dilaporkan tanggal 14 April 2022, korban sementara ada empat orang," kata Ibrahim di Bandung, Jawa Barat, Jumat (15/4).

Polisi, lanjut Ibrahim, kini sedang melakukan penyelidikan dengan mencari sejumlah alat bukti.

BACA JUGA:  Semakin Banyak, Jumlah Korban Arisan Bodong di Sumedang Bertambah

Ibrahim menyebut, perempuan berinisial SN dilaporkan terkait kasus dugaan arisan bodong itu.

Genya Angelita, yang mengaku sebagai korban mengungkapkan telah mengirimkan uang sebesar Rp35 juta kepada terlapor.

BACA JUGA:  Pelaku Arisan Bodong Sebesar Rp 21 miliar ditangkap Polda Jabar

Dia mengatakan cukup tergiur dengan program arisan tersebut sehingga mengirimkan sejumlah uang kepada terlapor.

Arisan itu, lanjut dia, dijanjikan akan mendapat keuntungan hingga 10-20 persen.

BACA JUGA:  Doni Salmanan Tersangka Penipuan, Polda Jabar Bilang Begini

Hanya saja ketika memasuki bulan Maret 2022, program arisan itu tiba-tiba macet dan terlapor menghilang.

"Semakin ke sini seperti di bulan Maret sudah bermasalah, dan sekarang orangnya menghilang," kata Genya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya