Update Gempa Cianjur: Korban Meninggal Dunia Menjadi 318 Orang

Update Gempa Cianjur: Korban Meninggal Dunia Menjadi 318 Orang - GenPI.co JABAR
Kondisi rumah ambruk diduga akibat guncangan gempa bumi di Desa Jatisari, Kecamatan Cisompet, Kabupaten Garut, Jawa Barat, Ahad (13/12/2022). (FOTO ANTARA/HO-Camat Cisompet)

GenPI.co Jabar - Korban gempa Cianjur terus bertambah. Data Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) mencatat 318 orang meninggal dunia.

“Data terbaru hingga hari ini, Sabtu (26/11) 2022, korban jiwa yang meninggal sebanyak 318 orang. Kemudian hasil pencarian hingga pukul 17.00 WIB, ditemukan delapan korban jiwa,” kata Deputi III BNPB, Mayjen TNI Fajar Setyawan.

Pihaknya juga mencatat, sebanyak 14 orang masih belum ditemukan dalam gempa yang mengguncang Cianjur, Senin (21/11).

BACA JUGA:  Korban Meninggal Gempa Cianjur Mencapai 310 Orang

Gempa berkekuatan magnitudo 5,6 itu juga menyebabkan 7.729 orang mengalami luka, rinciannya, 595 luka berat dan 7.134 ringan. Sebanyak 108 orang dirawat di rumah sakit.

“Untuk yang mengalami luka ringan dan sudah tertangani, mereka kembali ke rumah masing-masing,” katanya.

BACA JUGA:  Peringatan Geolog Tak Main-main, Gempa Darat Jawa Bagian Barat Lebih Tinggi

Bencana alam tersebut juga menyebabkan 73.693 orang harus mengungsi. Sebab, sedikitnya 58.049 rumah rusak dalam kejadian tersebut.

Selain itu, 368 sekolah, 144 tempat ibadah, 14 fasilitas kesehatan, dan 16 gedung atau perkantoran juga dilaporkan rusak.

BACA JUGA:  Ridwan Kamil Berencana Kirim ASN Jabar ke Jepang untuk Belajar Gempa

“Hingga hari Sabtu (26/11) ini, kami mengerahkan satu unit heli untuk memetakan daerah terpencil dan sulit dijangkau oleh kendaraan. Juga mengerahkan sepeda motor untuk menjangkau tempat yang tak bisa dilalui kendaraan,” katanya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya