
GenPI.co Jabar - Sejumlah lahan sawah di Kabupaten Cirebon terendam banjir akibat cuaca buruk yang terjadi beberapa hari belakangan.
Kendati demikian, Dinas Pertanian (Distan) Kabupaten Cirebon menyatakan belum ada laporan mengenai kerusakan lahan persawahan.
"Memang ada yang terendam banjir, tapi tidak sampai menyebabkan kerusakan," kata Sekretaris Dinas Pertanian Kabupaten Cirebon Encus Suswaningsih, Minggu (29/1).
BACA JUGA: Jadwal dan Lokasi SIM Keliling Cirebon 24-26 Januari 2023
Dia menjelaskan, hujan menyebabkan ratusan hektare lahan pertanian terendam, terutama tanaman padi.
Encus memastikan semua tanaman padi bisa terselamatkan. Hal tersebut terjadi karena banjir yang terjadi tidak bertahan lama.
BACA JUGA: Perajin Barongsai di Cirebon Mulai Kebanjiran Cuan Lagi
Pihaknya mencatat, ada sebanyak 200 hektar persawahan terendam banjir, paling banyak di Kecamatan Gegesik.
"Areal persawahan di Kecamatan Gegesik pada minggu lalu yang terendam lebih dari 200 hektare, namun tidak ada kerusakan," kata dia.
BACA JUGA: Pengajar di Cirebon ini Cabuli Anak Didiknya, Modusnya Bikin Geram
Pihaknya mengimbau kepada petani yang lahannya terendam banjir untuk mengikuti asuransi pertanian, agar terlindungi.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News