Polda Jabar Lakukan Manuver Top Genjot Vaksinasi Covid-19

Polda Jabar Lakukan Manuver Top Genjot Vaksinasi Covid-19 - GenPI.co JABAR
Wakapolda Jawa Barat, Brigjen Pol Bariza Sulfi bersama sejumlah pejabat Pemkab Garut meninjau Gebyar Vaksinasi di Pendopo Garut, Sabtu (5/3/2022). (Foto: ANTARA/HO-Diskominfo Garut)

GenPI.co Jabar - Capaian vaksinasi covid-19 dosis kedua dan ketiga di Kabupaten Garut terus digenjot Polda Jawa Barat.

Hal itu diungkapkan Wakapolda Jawa Barat, Brigjen Pol. Bariza Sulfi saat meninjau Gebyar Vaksinasi di Pendopo Garut, Sabtu (5/3).

“Kami juga meminta masukan dari masing-masing wilayah untuk mengejar target vaksin dosis 2 dan 3 yang rata-rata hampir di seluruh daerah masih belum mencapai target,” katanya.

BACA JUGA:  Pelaku Arisan Bodong Sebesar Rp 21 miliar ditangkap Polda Jabar

Bariza mengatakan jika kunjungan tersebut untuk mengetahui capaian vaksinasi covid-19 di masing-masing wilayah di Jawa Barat.

“Kunjungan ini untuk memantau langsung perkembangan capaian vaksinasi di masing-masing wilayah di Jawa Barat baik untuk dosis 1, 2 dan 'booster' atau dosis 3,” tuturnya.

BACA JUGA:  Tangani Macet di Puncak, Polres Bogor Minta Bantuan Polda Jabar

Polres Garut bersama Tim Satuan Tugas Penanganan Covid-19 Garut mendatangi langsung ke masyarakat untuk mempercepat capaian vaksinasi covid-19.

Untuk mendorong masyarakat agar mau divaksin, Polres Garut menyiapkan bantuan berupa minyak goreng, beras, dan kebutuhan pokok lainnya.

BACA JUGA:  Kasus Covid-19 Menggila, Kapolda Jabar Beri Instruksi Tegas

“Intinya vaksinasi ini adalah untuk kesehatan, karena kita masih pandemi dan kemudian angka positif kita juga masih cukup tinggi,” ujar Kapolres Garut, AKBP Wirdhanto Hadicaksono. (Ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya