Tega, Ribuan Nelayan di Bekasi tak Bisa Melaut Karena BBM Kosong

Tega, Ribuan Nelayan di Bekasi tak Bisa Melaut Karena BBM Kosong - GenPI.co JABAR
Tega, Ribuan Nelayan di Bekasi tak Bisa Melaut Karena BBM Kosong. Perahu nelayan di Kecamatan Muaragembong, Kabupaten Bekasi bersandar di dermaga. (ANTARA/Pradita Kurniawan Syah).

GenPI.co Jabar - Sungguh nahas nasib nelayan di Kecamatan Muaragembong, Kabupaten Bekasi dalam sepekan terakhir.

Ribuan nelayan di daerah tersebut tidak bisa melaut karena kesulitan mendapatkan bahan bakar minyak (BBM) bersubsidi jenis solar dan pertalite.

"Di Desa Pantai Bahagia saja, ada 1.500 nelayan yang pendapatannya menurun drastis karena tidak bisa melaut lantaran tidak mendapatkan BBM bersubsidi," kata Sekretaris Desa Pantai Bahagia Ahmad Qurtubi di Kabupaten Bekasi, Rabu.

BACA JUGA:  Penimbun BBM Solar di Tasikmalaya dan Indramayu Ditangkap Polisi

Kondisi ini membuat nelayan di wilayahnya harus membeli BBM di SPBU Batujaya, Kabupaten Karawang.

Namun karena mengalami kelebihan penjualan dari sektor pertanian, maka niat nelayan untuk membeli BBM tidak bisa dilayani.

BACA JUGA:  Polisi Pantau Distribusi BBM di Karawang, Ini Tujuannya

"Di Muaragembong tidak ada SPBU, jadi nelayan biasanya beli BBM bersubsidi di Batujaya Karawang, nah sekarang mereka kesulitan melaut karena tidak bisa mendapatkan BBM," katanya.

Sebenarnya, lanjut dia, sudah ada surat permohonan yang ditujukan kepada Dinas Pertanian, Pemkab Bekasi, dan BP Migas untuk membangun SPBU.

BACA JUGA:  Masih ada SPBU Jual BBM Bersubsidi dengan Jerigen di Karawang

Rencananya, SPBU tersebut akan terletak di Desa Pantai Bahagia atau Desa Pantai Mekar.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya